Graham Potter Kabarnya Setuju Tukangi Chelsea, Jamie Carrager Justru Cemas

- Kamis, 8 September 2022 | 19:45 WIB
Graham Potter dikabarkan sudah menyetujui untuk menukangi The Blues Chelsea. (Dwi Prima Putra)
Graham Potter dikabarkan sudah menyetujui untuk menukangi The Blues Chelsea. (Dwi Prima Putra)

suaramerdeka-solo.com - Usai memecat Thomas Tuchel, Chelsea bergerak cepat untuk mendapatkan sosok manajer baru.

Kabar teranyar, Chelsea mengadakan pembicaraan intensif dengan manajer Brighton, Graham Potter.

Kabarnya, meski belum tekan kontrak namun isu yang berkembang pria berusia 47 tahun itu secara lisan setuju untuk pindah ke Stamford Bridge.

Baca Juga: Pernah Berseteru di Derby London, Conte Ogah Bersimpati atas Pemecatan Tuchel dari Chelsea

Dapat dipahami bahwa Chelsea juga bersedia memenuhi klausul pelepasan £12 juta dalam kontrak Potter dengan Brighton.

Potter diperkirakan akan berada dalam posisi Manajer untuk memimpin pertandingan Liga Premier Chelsea dengan Fulham pada kick off awal hari Sabtu mendatang.

Baca Juga: Duh ..Siswi SMAN Jumapolo, Karanganyar Melahirkan Setelah Kontraksi saat Pelajaran

Di satu sisi, Chelsea juga mempertimbangkan mantan bos Tottenham Mauricio Pochettino, yang meninggalkan Paris Saint-Germain di musim panas, dan pelatih kepala Sporting CP Ruben Amorim.

Dikutip dari metro.co.uk, Jamie Carragher mengakui dia sudah 'takut' untuk masa depan Potter di Chelsea.

Baca Juga: Pesawat Latih TNI AL yang Jatuh Di Selat Madura Ditemukan di Kedalaman 15 Meter

"Ini adalah klub yang sangat kejam dan saya tidak yakin (Graham Potter) cocok. Mungkin Chelsea mengatakan mereka ingin melakukan sesuatu yang berbeda di masa depan, dalam hal memiliki pelatih yang bertanggung jawab daripada manajer atau mereka melakukan sesuatu," kata Carragher.

'Tetapi jika saya adalah Graham Potter, saya akan merasa sangat sulit untuk percaya bahwa mereka akan melakukan hal-hal yang berbeda. Mereka baru saja menyingkirkan seorang manajer dalam enam pertandingan musim ini."

Baca Juga: Babak Belur di Liga Inggris dan Liga Champions, Chelsea Pecat Thomas Tuchel

Carrager khawatir nasib Potter akan sama dengan manajer-manajer lainnya yang juga pernah menukangi Chelsea.

"Kecuali jika dia mendapatkan hasil secara instan, mereka akan mendapatkan manajer baru lagi dalam 12 bulan." **

Halaman:

Editor: Heru Susilo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X