suaramerdeka-solo.com - Fans Selecao nampaknya harus gigit jari. Bagaimana tidak, salah satu tim unggulan ini tidak menyertakan dua bintang andalannya.
Siapa dia?
Ya, dua pemain yang tidak bisa dibawa ke Qatar tersebut adalag Roberto Firmino dan Philippe Coutinho.
Baca Juga: Delapan Stadion Disiapkan untuk Piala Dunia Qatar 2022. Berikut Profilnya
Satu nama yang yang menjadi sorotan adalah tidak dibawanya Firmino. Pasalnya, Firmino tampil mentereng di klubnya Liverpool. Delapan gol telah diciptakannya, baik di LIga Inggris maupun di Liga Champions. Posisi milik Firmino diberikan kepada penyerang muda Arsenal, Gabriel Martinelli.
Sementara Coutinho gagal masuk skuat karena sedang mengalami cedera paha. Performa Coutinho bersama Aston Villa pun juga menjadi sorotan karena pemain berumur 30 tahun tidak berhasil menyumbang gol maupun assist dalam 12 penampilan di Premier League.
Baca Juga: Ada Messi dan Lewandowski di Grup C. Berikut Daftar Pembagian Grup Piala Dunia Qatar 2022
Posisi Coutinho di skuat digantikan oleh gelandang andalan West Ham United, Lucas Paqueta. Pemain 25 tahun itu telah beberapa kali dipercaya Tite sebagai pengganti Coutinho.
Brasil tergabung bersama Serbia, Swiss dan Kamerun di dalam grup G Piala Dunia. Mereka akan mengawali perjalanannya dengan laga melawan Serbia pada 25 November mendatang. **
Baca Juga: Ini Enam Negara Muslim yang Akan Tampil di Piala Dunia 2022 di Qatar
Skuad Timnas Brasil di Piala Dunia 2022
Kiper: Alisson Becker (Liverpool), Ederson Moraes (Manchester City), Weverton (Palmeiras)
Belakang: Danilo (Juventus), Thiago Silva (Chelsea), Marquinhos (Paris Saint-Germain), Alex Sandro (Juventus), Dani Alves (UNAM), Eder Militao (Real Madrid), Alex Telles (Sevilla), Gleison Bremer (Juventus)
Baca Juga: Ini Profil Timnas Qatar, Tuan Rumah Piala Dunia 2022
Tengah: Casemiro (Manchester United), Lucas Paqueta (West Ham), Fred (Manchester United), Fabinho (Liverpool), Bruno Guimaraes (Newcastle United), Everton Ribeiro (Flamengo)
Depan: Richarlison (Tottenham), Neymar (Paris Saint-Germain) Raphinha (Barcelona), Antony (Manchester United), Gabriel Jesus (Arsenal), Vinicius Junior (Real Madrid), Rodrygo Goes (Real Madrid), Gabriel Martinelli (Arsenal), Pedro dos Santos (Flamengo)
Artikel Terkait
Prediksi Liga Inggris Aston Villa Vs Manchester United: Ajang Pembuktian Unai Emery
Bermain 10 Orang Lawan Fulham, Penalti Haaland Bawa City ke Puncak
Liga Inggris Chelsea Vs Arsenal: Gabriel Membuat Potter Tepuk Jidat
Ralph Hasenhuttl Dipecat, Usai Southampton Digilas Newcastle
Jadwal 16 Besar Liga Champions 2022-2023: Ada Duel Ulangan Final Liverpool Vs Real Madrid