suaramerdeka-solo.com - Gegap gempita kemenangan Argentina atas Prancis yang keluar sebagai Juara Dunia bagi Albiceleste seolah tak pernah mereda.
Yang terbaru, postingan peraih Bola Emas di Piala Dunia 2022, Lionel Messi di instagram memecahkan rekor untuk jumlah like.
Ya, postingan La Pulga tersebut mendapat 42 juta like. Jumlah itu memecahkan rekor sebagai postingan atlit dengan jumlah like terbanyak dalam sejarah.
Baca Juga: Juara Dunia, Lionel Messi Urung Gantung Sepatu?
Sementara itu unggahan Cristiano Ronaldo (@cristiano) dengan istrinya Georgina Rodriguez (@georginagio) tentang foto pengumuman kehamilan anak kembar mendapat total likes 32.895.681.
Unggahan ini dirilis pada tanggal 28 Oktober 2021 dengan jumlah komentar yang diterima pada unggahan tersebut pun menembuh angka 500 ribu komentar.
Baca Juga: Argentina Juara Piala Dunia 2022 Lewat Adu Penalti, Hattrick Mbappe Tak Mampu Ulang Sejarah 2018
Berdasarkan data yang ada, jumlah postingan dengan like tertinggi masih dipegang oleh akun @world_record_egg.
Posisi pertama diraih oleh pemilik akun @world_record_egg dengan unggahan foto sebuah telur. Adapun rekor likes yang diraih oleh unggahan ini di Instagram mencapai 56.039.571 dan lebih dari 3,4 juta komentar per 27 Mei 2022. Unggahan foto telur pemecah rekor dunia ini dirilis pada tanggal 5 Januari 2019.
Lionel Messi memang salah satu pesepakbola fenomenal yang lahir di muka bumi ini. Sejarah mencatat, Lionel Messi telah menyempurnakan gelarnya selama bermain sepakbola. Mulai dari Ballon D Or, Pemain Terbaik Dunia, jawara Liga Champions, Juara Liga, Juara Copa del Rey dan Juara Dunia 2022. **
Artikel Terkait
Tak Ada Treble Piala Dunia 2022: Messi Genggam Bola Emas, Mbappe Kebagian Sepatu Emas
Mbappe Balas Ejek Messi Sebelum Argentina Juarai Piala Dunia 2022. Buntut Rivalitas di PSG?
Emilliano Martinez, Kiper Argentina yang Terbuang di Arsenal Peraih Sarung Tangan Emas Piala Dunia 2022
Piala Dunia 2022 Berakhir, PSG Siap Bicarakan Perpanjangan Kontrak dengan Lionel Messi