Sosok Presiden Jokowi Ada dalam Film ‘Inang’. Apa Maksudnya?

- Minggu, 23 Oktober 2022 | 15:47 WIB
Para aktor dan aktris yang membintangi film Inang ngobrol santai di Lounge XXI Solo Square, Jumat (21/10) malam. (SMSolo/Sri Hartanto)
Para aktor dan aktris yang membintangi film Inang ngobrol santai di Lounge XXI Solo Square, Jumat (21/10) malam. (SMSolo/Sri Hartanto)

SOLO, suaramerdeka-solo.com – Ada yang menarik di film ‘’Inang’’. Ada sosok Presiden Joko Widodo di dalam film tersebut.

Film yang disutradarai Fajar Nugroho atau biasa dikenali Fajar Nugros tersebut mengangkat mitos Rebo Wekasan.

Sosok Presiden Jokowi tersebut tertampang dalam bentuk foto di headline surat kabar, dengan keterangan soal peristiwa kenegaraan. Ada apa?

Baca Juga: Sedot 172 Ribu Penonton dengan Mitos Rebo Wekasan, Inilah Sederet Fakta Menarik Film 'Inang'

Tentu penonton yang saat ini mencapai lebih dari 502.168 orang, tentunya banyak yang penasaran makna keberadaan Jokowi dalam film tersebut.

Kenapa sosok Presiden RI tersebut ada dalam film yang dibintangi Naysilla Mirdad itu.

"Filmnya detail banget, penggambaran simbolnya masuk akal. Tapi kenapa ada Pak Jokowi terselip dalam film. Jadi ya penasaran, mungkin ada kaitannya sama hari Rabu kesukaan pak Jokowi untuk mereshuffle menteri," kata Muhamad setelah menonton film Inang di XXI Solo Square, Jumat (21/2/2022).

Baca Juga: Keren! Film Inang Tampil di Festival Film Internasional Bucheon Korea Selatan

Perihal keberadaan sosok Jokowi dalam film dijelaskan Fajar Nugros. Dia sengaja mensisipkan sosok Jokowi dengan alasan bahwa hari Rabu itu hari baik.

"Mungkin banyak yang bilang itu kampanye, tapi itu bukan kampanye. Sebenarnya itu pemantik cerita utama ini. Karena menurutku sepanjang beliau jadi Presiden selalu membuat keputusan di hari Rabu," kata Fajar Nugros saat meet and great Film Inang, di Lounge XXI Solo Square, Jumat (21/10/2022) malam.

Sutradara yang masa kecilnya di Yogyakarta itu mencoba memberikan kesan sisi lain dalam film Inang, bahwa makna mitos Rabu Wekasan merupakan Rabu terakhir di bulan Sapar dalam kalender Jawa.

Dalam beberapa kepercayaan, akan ada banyak petaka yang terjadi sehingga disebut dengan hari sial tersebut.

Baca Juga: Bakal Tayang di 8 Negara, Film 'Kabayan Milenial' Versi Layar Lebar Mulai Diproduksi

"Jadi enggak sepenuhnya film ini menghakimi hari Rabu itu hari sial. Sebab Presiden Jokowi menyampaikan keputusan penting juga di hari Rabu, seperti saat Jokowi mengumumkan perombakan kabinet pada Rabu, 15 Juni 2022,’’ ujar Fajar.

Sementara itu, Film Inang menjadi film pertama Naysilla Mirdad beradu akting bersama sang Ibu, Lidya Kandou dengan genre horor.

Halaman:

Editor: Setyo Wiyono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Haji Murod Tukang Ojek Pengkolan Meninggal Dunia

Minggu, 29 Januari 2023 | 20:49 WIB

Indra Bekti Harus Gunakan Selang Seumur Hidup

Selasa, 24 Januari 2023 | 09:33 WIB
X