Kandang Terbakar, 4.500 Ekor Ayam Berusia 15 Hari Mati Terpanggang

- Rabu, 5 Januari 2022 | 09:54 WIB
Kadang ayam berisi 4.500 ekor ayam di Purbalingga ludes terbakar, Senin (4/1) malam. (SMSolo/dok)
Kadang ayam berisi 4.500 ekor ayam di Purbalingga ludes terbakar, Senin (4/1) malam. (SMSolo/dok)

PURBALINGGA, suaramerdeka-solo.com - 4.500 ekor ayam terpanggang akibat kandangnya terbakar, Selasa (4/1) malam.

Kandang peternakan milik Madyono (60) warga desa Tumanggal Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga, ludes. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 19.00 WIB.

"Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut. Namun kandang ludes terbakar berikut 4.500 ekor ayam berusia 15 hari yang ada di dalamnya," kata Kapolsek Pengadegan AKP Susilo.

Baca Juga: Konon Lebih Ganas dari Omicron. Membawa 46 Mutasi, Covid-19 IHU Ditemukan pada 12 Orang di Prancis

Kebakaran pertama kali diketahui oleh saksi bernama Muharjo (56) warga setempat yang memiliki kandang ayam di samping kandang milik korban. Saat itu saksi melihat api di kandang ayam korban.

Saksi kemudian berteriak meminta tolong dan bersama warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.

Namun karena kandang terbuat dari bambu yang mudah terbakar api dengan cepat membakar seluruh kandang berikut isinya.

Baca Juga: Beras Bergambar Puan Maharani Dibagikan di Solo, Penerimanya Tak Mesti Kader PDIP

"Akibat kebakaran tersebut korban mengalami kerugian materil yang ditaksir mencapai Rp 200 juta," kata kapolsek dilansir dari suaramerdeka-banyumas.com.

Polisi yang melakukan olah TKP menduga penyebab kebakaran berasal dari tungku pemanas yang ada di kandang.

Baca Juga: Kalah Adu Pinalti, Pelatih Persiharjo: Saya Bangga!

Sebelum kejadian saksi bernama Sudirno (35) menyalakan pemanas dari drum dengan kayu bakar. Kemudian ditinggal pergi untuk makan malam.

"Diduga percikan api dari tungku pemanas tersebut mengenai bagian kandang hingga menimbulkan kebakaran," pungkasnya.***

sumber : suaramerdeka-banyumas.com
penulis : Ryan Rachman

Halaman:

Editor: Heru Susilo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X