suaramerdeka-solo.com - Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah menetapkan awal Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1444 H.
Berdasarkan maklumat yang telah beredar, 1 Ramadan 1444 H jatuh pada Hari Kamis, 23 Maret 2023.
Sedangkan 1 Syawal 1444 H jatuh pada Jumat, 21 April 2023 dan 1 Zulhijah pada Senin, 19 Juni 2023.
Baca Juga: Ada Buka Puasa Kurma Asli UEA hingga Semaan Al-Qur’an di Masjid Raya Sheikh Zayed Selama Ramadan
Berikut isi Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah NOMOR 1/MLM/I.0/E/2023
TENTANG PENETAPAN HASIL HISAB RAMADAN, SYAWAL, DAN ZULHIJAH 1444 HIJRIAH:
Pimpinan Pusat Muhammadiyah dengan ini mengumumkan awal Ramadan, Syawal,
dan Zulhijah 1444 Hijriah berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah sebagai berikut:
Baca Juga: Kapan 1 Ramadhan Tahun 1444 Hijriah? Ini Jadwal Sidang Isbat Kemenag
RAMADAN 1444 H
1. Pada hari Selasa Legi, 29 Syakban 1444 H bertepatan dengan 21 Maret 2023 M, ijtimak jelang Ramadan 1444 H belum terjadi. Ijtimak terjadi esok harinya, Rabu Pahing, 30 Syakban 1444 H bertepatan dengan 22 Maret 2023 M pukul 00:25:41 WIB.
2. Tinggi Bulan pada saat Matahari terbenam di Yogyakarta ( = -07 48 dan = 110 21' BT ) = +07 57 17 (hilal sudah wujud), dan di seluruh wilayah Indonesia pada saat Matahari terbenam itu Bulan berada di atas ufuk.
3. Umur bulan Syakban 1444 H 30 hari dan tanggal 1 Ramadan 1444 H jatuh pada hari Kamis Pon, 23 Maret 2023 M.
SYAWAL 1444 H
1. Pada hari Kamis Legi, 29 Ramadan 1444 H bertepatan dengan 20 April 2023 M, ijtimak jelang Syawal 1444 H terjadi pada pukul 11:15:06 WIB.
2. Tinggi Bulan pada saat Matahari terbenam di Yogyakarta ( = -07 48 dan = 110 21 BT ) = +01 47 58 (hilal sudah wujud), dan di seluruh wilayah Indonesia pada saat Matahari terbenam itu Bulan berada di atas ufuk.
Baca Juga: Mantan Kasi Pemasaran PD BKK Bulu Ditetapkan sebagai Tersangka dan Ditahan
3. Tanggal 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Jumat Pahing, 21 April 2023 M.
Artikel Terkait
Syabda Perkasa Belawa dan Anik Sulistyiwati Ibunya Meninggal Dunia Kecelakaan, Warga Sragen Berduka
Pangunci, Catat! Minum-minuman Keras di Klaten, Siap-siap Denda Rp 2,5 Juta
Telanjur Bangun Masjid Darurat Akibat Tergusur Tol Jogja-Solo, Uang Sewa Pengganti Tak Kunjung Cair
Wahai Para Santri, Mau Jadi Duta Kejaksaan? Peluang Terbuka Lebar, Lho...
Sidak Kebutuhan Pangan Jelang Ramadhan, Bupati Sukoharjo: Stok Aman
Utang Makan Tak Segera Dibayar Mandor Proyek Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Pemilik Warung Kapok?