SOLO, suaramerdeka-solo.com - Tak kurang 100 mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) se-Solo Raya menggelar demonstrasi di kawasan fly over Purwosari Solo, Selasa (12/4/2022).
Dalam demonstrasi tersebut, mahasiswa mendesak penuntasan berbagai masalah yang tengah dihadapi rakyat Indonesia.
Mulai kenaikan harga BBM, mahalnya harga kebutuhan pokok dan minyak goreng, kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN), isu masa jabatan presiden tiga periode, hingga penyelesaian konflik agraria di Wadas, Purworejo.
Baca Juga: Kejar Target Sebelum Lebaran, Pemkot Surakarta Siapkan Vaksinasi Booster di Lokasi Pembagian BLT
Demonstrasi dimulai mahasiswa dengan berjalan kaki dari pertigaan Kerten menuju fly over Purwosari.
Sesampainya di pertigaan Jalan Agus Salim, mahasiswa lantas berorasi dan duduk membentuk lingkaran di badan jalan.
"Kebijakan pemerintah saat ini tidak memihak rakyat. Contohnya kebutuhan pokok yang harganya terus mahal, seperti minyak goreng," tandas salah seorang koordinator lapangan (korlap), Ali.
Baca Juga: Dua Pelaku Pengeroyok Ade Armando Ditangkap, Empat Lainnya Diburu
Perwakilan HMI Cabang Sukoharjo ini mengatakan, Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng yang diberikan pemerintah juga tidak menjawab persoalan tersebut.
"Itu hanyalah solusi singkat. Apalagi pemerintah tidak tegas kepada mafia-mafia minyak goreng," katanya.
Soal isu presiden tiga periode atau rencana penundaan Pemilu 2024, mahasiswa mengaku akan mengawal pernyataan Presiden Jokowi yang menolak wacana tersebut.
Baca Juga: Soal Kekerasan Terhadap Ade Armando, Ini Kata UI
"Kami ingin agar pemilu tetap dilaksanakan pada 2024. Tidak ada perpanjangan atau tiga periode," tegasnya.
Demonstrasi ini menimbulkan kemacetan di kawasan fly over Purwosari. Sebab separuh badan jalan dipenuhi pengunjuk rasa.
Sepanjang berlangsungnya demonstrasi, polisi selalu mengawal mahasiswa dan mengatur arus lalu lintas yang tersendat.
Artikel Terkait
Bandar dan Tambang Judi Togel di Tawangmangu Ditangkap Polisi
Tiga Tahanan Polres Boyolali yang Kabur Kembali Dibekuk. Satu Masih Dikejar
Kalau Ada Demo Mahasiswa Tolak Presiden Tiga Periode di Solo, Gibran Mau Ikut
BIN Jateng Gelar Vaksinasi di Lapas Wonogiri
Rombongan Kasad Kecelakaan di Jayapura. Satu Anggota CPM Meninggal