Ini Dia Sosok Geraldine Beldi, Guru SD yang Temukan Eril

- Sabtu, 11 Juni 2022 | 12:07 WIB
Jasad Eril ditemukan seorang guru sd Geraldine Beldi (Akun Twitter @ridwankamil)
Jasad Eril ditemukan seorang guru sd Geraldine Beldi (Akun Twitter @ridwankamil)

suaramerdeka-solo.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menceritakan tentang kisah awal penemuan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz.

Dalam unggahannya, ridwan Kamil menyebutkan yang menemukan adalah seorang guru SD Geraldine Beldi.

"Seorang guru SD yang saat itu ia sedang berjalan pagi menuju tempatnya mengajar.

Baca Juga: Usai Periksa 42 Saksi, Polisi Tetapkan Ketua Khilafatul Muslimin Surabaya Jadi Tersangka

Ia langsung menelepon polisi dan akhirnya jenazah Eril bisa ditemukan dan diselamatkan dengan baik," kata RK dalam unggahan nya.

Orang nomor satu di Pemprov Jabar itu lantas meminta pada timnya di Bern untuk mencari sang guru tersebut.

Ia secara pribadi ingin menyampaikan rasa terimakasihnyaterimakasihnya sebelum kembali ke Tanah air. Beruntung setelah Geraldine selesai mengajar, RK berhasil bertemu dengan sang guru itu.

Baca Juga: Flare Dilarang Masuk Stadion Manahan saat Piala Presiden

Dalam unggahannya, suami Attalia PR ini bercerita jika Sang Guru menyatakan semua warga Bern tahu peristiwa nahas yang menimpa putranya.
Sebagai ibu dua anak, Geraldine merasakan kesedihan itu. Ia pun selalu melihat ke arah Sungai Aare tiap kali berjalan.

Hingga ia yang kali pertama menemukan jenazah Eril Mumtadz. Geraldine juga menyampaikan rasa suka citanya pada Ridwan Kamil.

Sebagai ungkapan terimakaaih, Gubernur Jabar itu meminta jika Geraldine ingin berlibur ke Indonesia untuk mengabarinya. Ia berjanji akan mengurus semuanya sebagai bentuk terimakasihnya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Jelaskan Kondisi Jasad Eril Utuh dan Wangi Seperti Daun Eucalyptus

"Kira kira begitu perbincangannya," papar Ridwan Kamil. Di akhir tulisan, RK juga menulis, "Eril kesini niatnya mau belajar. Akhirnya takdirkan diselamatkan seorang guru pengajar yang baik hati lagi sederhana. "

Unggahan IG yang diberi foto Ridwan Kamil bersama sang guru itu hingga pukul 05.00 pagi ditanggapi lebih dari 945 ribu warga net dan dikomentari lebih dari 20 ribu warganet. **

Halaman:

Editor: Heru Susilo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Mercon Meledak di Magelang. 1 Tewas 11 Rumah Rusak

Senin, 27 Maret 2023 | 10:50 WIB
X