BOYOLALI, suaramerdeka-solo.com - Pemberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) Embarkasi Solo segera berakhir. Gelombang 1 memberangkatkan Kloter 1 sampai Kloter 21.
“Sedangkan keberangkatan Kloter 22-43 tergabung dalam gelombang 2,” ujar PPIH Embarkasi Solo, Sarip Sahrul Samsudi, Kamis (16/6/2022).
Dia menjelaskan, tadi pagi JCH kloter 19 dari Kabupaten Bantul sudah masuk dan diterima PPIH Embarkasi Solo pukul 08.00 WIB.
Baca Juga: Kloter Pertama Haji Plus Indonesia Telah Tiba di Madinah
PPIH Embarkasi Solo kembali akan menerima Kloter 20 yang berisi JCH dari Bantul, Kulonprogro dan Kota Yogyakarta, pada pukul 17.00 WIB.
“Dijadwalkan, Kloter 21 dari Kabupaten Gunung Kidul, DIY akan tiba di Asrama Haji Donohudan (AHD) pada Jumat (17/6/2022) pukul 11.00 WIB.”
Sarip mengungkapkan, pemberangkatan gelombang 1 berbeda dengan gelombang 2.
Baca Juga: Pamitan, Bupati Sukoharjo Beri Bekal Sambel Pecel pada Jemaah Haji
JCH gelombang 1 mendarat dan kemudian melaksanakan ibadah-ibadah di Kota Madinah.
Sedangkan gelombang 2 nanti, JCH akan mendarat di Jeddah yang kemudian langsung menuju Mekkah.
Hingga Kamis ini, Embarkasi Solo sudah ada sebanyak 18 kloter yang diberangkatkan ke Tanah Suci.
Baca Juga: Total Ada Sembilan Jemaah Calon Haji Dipulangkan dan Batal Berangkat ke Tanah Suci
Sebanyak 6.081 JCH telah tiba di Madinah. PPIH Solo juga memberangkatkan Kloter 18 pada siang ini.
“Kalau Kloter 18 sudah sampai, ada sebanyak 6.456 JCH yang berada di Madinah,” jelasnya.**
Artikel Terkait
Drama Malaysia 'Melur untuk Firdaus' Digandrungi di Indonesia. Endingnya Bikin Penasaran
Akhir Juni, Digelar Balap Sepeda ke Lereng Gunung Merapi
Ini Dia Profil Meerqeen Pemeran Firdaus yang Bikin Warganet Ter-Firdaus I
Ribuan Suporter PSS Sleman Menuju Solo, Polres Klaten Kerahkan 746 Personel Amankan Jalur
Tiga Pengurus Khilafatul Muslimin Solo Diperiksa, Anggota Giliran akan Dipanggil