JAKARTA, suaramerdeka-solo.com - Sosok Bharada E yang disebut-sebut polisi sebagai penembak Brigadir J terus menimbulkan tanya.
Bharada E seolah hilang ditelan bumi pasca kasus berdarh yang terjadi di rumah Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Sosok Bharada E Penembak Brigadir J Dibongkar Netizen
Terkait dengan Bharada E, Mabes Polri menegaskan bahwa statusnya masih sebatas saksi belum tersangka.
"Enggak benar (status tersangka Bharada E)," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo dalam keterangan yang diterima, Senin (25/7/2022).
Baca Juga: Seolah Hilang Ditelan Bumi, Sosok Bharada E Tak Pernah Muncul ke Publik, Kemana?
Dedi menegaskan, Bharada E masih berstatus sebagai saksi dari kasus yang sedang dilakukan penyidikan oleh Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya.
"Status (Bharada E) masih jadi saksi untuk kasus yang disidik Polda Metro Jaya dan Bareskrim," jelasnya dikutip dari PNJnews. **
Artikel Terkait
Apa Kata Mantan Kabais TNI, Soleman B Ponto Terkait Kasus Brigadir J, Ini Katanya
Laporan Dugaan Pembunuhan Berencana Brigadir J, Naik Penyidikan
Jejak Eletronik Ancaman Pembunuhan Terhadap Brigadir J Ditemukan
Ekshumasi Jenazah Brigadir J Disepakati Rabu, Bakal Libatkan Pakar Beberapa Universitas
Panglima TNI Pastikan Kasus Kematian Sertu Bayu yang Diduga Dianiaya Senior, Berlanjut