JAKARTA, suaramerdeka-solo.com – Pemerintah optimistis PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atau BRI di usianya yang menginjak ke-127 tahun pada 16 Desember 2022, akan menjadi perpanjangan tangan dalam mewujudkan pemerataan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan rakyat.
Terkait HUT ke-127 Tahun BRI, Presiden RI Joko Widodo turut memberikan apresiasi dan harapannya. Presiden Jokowi menilai dalam rentang waktu 127 tahun, BRI berhasil melewati berbagai krisis dan tantangan.
Baca Juga: Kasus Hilangnya Tanah Kas Desa Gedangan, Dua Perdes Gedangan Diberhentikan Sementara
Namun, Presiden berpesan itu saja tidak cukup. BRI wajib untuk terus berinovasi dengan aman, prudentdan berkesinambungan sehingga ke depan mampu untuk menjawab tantangan yang semakin besar.
“Saya mengucapkan selamat ulang tahun ke-127 (untuk) BRI. Terus tumbuh menjadi bank kebanggaan negeri menggerakkan ekonomi bangsa,” kata Presiden dalam video ucapan HUT ke-127 Tahun BRI.
Baca Juga: Libur Nataru, Penumpang Bandara Adi Soemarmo Diprediksi Meningkat 45 Persen
Apresiasi dan harapan serupa diungkapkan pula oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir kepada bank pemberdaya UMKM yang telah hadir sebagai bank milik rakyat Indonesia sejak 1895 tersebut.
Menurut Erick, sebagai satu di antara bank nasional terbesar di Indonesia, BRI telah turut berperan aktif dalam menjalankan berbagai program untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
Baca Juga: Antisipasi Libur Nataru, KA Bandara YIA Tambah Jadwal Perjalanan Mulai Hari Ini
Yakni melalui ribuan jaringan dan cabang yang tersebar di seluruh pelosok Tanah Air.
Erick berharap BRI dapat terus tumbuh dan semakin tangguh menghadapi tantangan dan perkembangan zaman demi masa depan ekonomi Indonesia.
“Saya optimistis BRI dapat menjadi perpanjangan pemerintah dalam mewujudkan pemerataan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan rakyat. Dirgahayu BRI ke-127 terus tumbuh dan tangguh demi masa depan bangsa Indonesia,” kata Erick menegaskan.
Erick pun menekankan, pencapaian luar biasa yang dibukukan BRI saat ini tak terlepas dari transformasi berkelanjutan oleh perseroan yang terus didorong Kementerian BUMN.
Artikel Terkait
Portofolio ESG Melesat, Kredit Berkelanjutan BRI Tembus Rp 671,1 Triliun
Dorong Ekspor Nasional, BRI Wujudkan Kerja Sama dengan Indonesia Eximbank
Dirut BRI Sunarso Dinobatkan sebagai 'Best of The Best' Marketeer of The Year 2022
Konsisten Tingkatkan Kualitas Layanan Perbankan, BRI Pertama Raih ISO/IEC/IEEE 29119:2022 di Indonesia
Terus Bertransformasi Semakin Tumbuh & Tangguh, BRI Rayakan HUT ke-127
Pedagang 5 Pasar Kota Solo Diajari Digitalisasi Finansial oleh BRI