JAKARTA, suaramerdeka-solo.com - Tak hanya jalan non tol, namun jalan tol pun dibatasi bagi pergerakan kendaraan berat truk dan angkutan barang sepanjang arus mudik dan balik Natal dan Tahun Baru 2023 atau Nataru.
Truk atau angkutan barang yang dibatasi mencakup jumlah Berat Yang Diizinkan (JBI) lebih dari 14.000 kilogram, mobil barang dengan tiga sumbu atau lebih, kereta tempelan atau kereta gandengan, pengangkut bahan galian (tanah, pasir, batu), pengangkut bahan tambang, pengangkut bahan bangunan (besi, semen dan kayu).
Jasa Marga melalui menyebut ada 17 jalan tol dalam pengelolaan grup perusahaan tersebut, yang dibatasi untuk angkutan barang.
Baca Juga: Hari Ini Telah Diterapkan, Pergerakan Truk dan Angkutan Barang Dibatasi Selama Nataru
''Pembatasan Operasional Angkutan Barang selama periode Nataru 2022/2023. Hal ini dilakukan sebagai upaya dalam mendukung kelancaran distribusi lalu lintas,'' demikian cuitan Jasa Marga dalam twitternya.
Secara umum, pergerakan truk dan angkutan barang itu dibatasi saat libur Natal dan libur Tahun Baru 2023.
Pada libur Natal, jenis-jenis kendaraan tersebut dibatasi pergerakannya di jalan tol sepanjang arus mudik (22-24 Desember) dan arus balik (25-26 Desember 2022 pukul 08.00 WIB).
Baca Juga: Libur Nataru, Diprediksi Volume Kendaraan Meningkat 40 Persen. Ini Langkah-Langkah Polres Boyolali
Sedangkan pada libur Tahun Baru, kendaraan itu tidak beroperasi di jalan tol pada arus mudik (30-31 Desember) dan arus balik (1-2 Januari 2023).
Berikut 17 jalan tol di bawah Jasa Marga Grup yang dibatasi bagi operasional truk dan angkutan berat:
1. Jakarta Outer Ring Road (JORR)
2. Prof Dr Ir Sedyatmo
3. Jakarta-Bogor-Ciawi
4. Jakarta-Cikampek
5. Cikampek-Purwakarta-Padalarang
Baca Juga: Libur Nataru, Penumpang Bandara Adi Soemarmo Diprediksi Meningkat 45 Persen
6. Padalarang-Cileunyi
7. Palimanan-Kanci
8. Batang-Semarang
9. Semarang Seksi A, B, C
10. Semarang-Solo
11. Solo-Ngawi
12. Ngawi-Kertosono
Baca Juga: Libur Nataru, KAI Operasikan 20 KA Tambahan. Cek Jadwalnya
13. Surabaya-Mojokerto
14. Surabaya-Gempol
15. Gempol-Pandaan
16. Gempol-Pasuruan
17. Pandaan-Malang.**
Artikel Terkait
Delapan Jalan Tol Ini Gratis Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Dilonggarkan, 69 Gereja Bakal Gelar Ibadah Natal di Boyolali
Tetap Prokes, Ibadah Natal Bisa Dihadiri Jemaah Hingga 100 Persen Kapasitas Gereja
Berkaca dari Bom Astana Anyar, BIN Ingatkan Potensi Ancaman Perayaan Natal dan Tahun Baru di Jateng
Gibran Izinkan Gereja di Solo Gelar Perayaan Natal 100 Persen