Juara Umum 3 Bupati Batang Cup, Klub Kridho Busoro Klaten Raih 2 Emas dan 1 Perunggu

- Selasa, 14 Desember 2021 | 07:26 WIB
Tim Klub Kridho Busoro Klaten di Batang.  (SMSolo/dok)
Tim Klub Kridho Busoro Klaten di Batang. (SMSolo/dok)

KLATEN, suaramerdeka-solo.com – Klub panahan Kridho Busoro Klaten berhasil menempati posisi Juara Umum 3, dengan meraih 2 emas dan 1 perunggu pada turnamen terbuka panahan Bupati Batang Cup di Batang, Minggu (12/12/2021).

Dua medali diraih Muhammad Zaki Hidayatullah, yakni Juara 1 aduan jarak 20 meter putra U-12 standar bow dan juara 3 eliminasi jarak 20 meter putra U-12 standar bow.

Satu medali emas lain diraih Alliya Danastri AN di nomor aduan jarak 30 meter standar bow putri umum.

Baca Juga: Perkuat Sukun Badak dan Popsivo, Tiga Pebola Voli Vita Solo Bersiap Bertarung ke Proliga 2022

‘’Alhamdulillah, Kridho Busoro berhasil menjadi juara umum 3 dengan meraih 2 emas dan 1 perunggu pada open tournament Bupati Batang Cup 2021 di Batang,’’ kata Tatang Andriyanto, official tim Kridho Busoro.

Dalam event tersebut, Klub Kridho Busoro mengirimkan 5 atlet yakni Kamila Artha Az Zahra, Alliya Danastri AN, Farahdin Sophie Winarno, Yasa Defortifo Sertifian, dan Muhammad Zaki Hidayatullah.

Mereka didampingi 3 ofisial yakni M Agus, Tatang Andriyanto, M Sahadi.

Baca Juga: Surti Hartini: PRSI Bertekad Cetak Atlet Berprestasi dan Berintegrasi

Ada 3 nomor dipertandingkan yakni standar bow U-12 jarak 20 meter, standar bow umum jarak 30 meter dan bare bow. Kegiatan itu diikuti 29 klub dari kabupaten/kota di Jawa Tengah.

Capaian itu menjadi semangat bagi atlet muda untuk berlatih lebih giat lagi, menghadapi event-event yang akan datang.

Apalagi, panahan merupakan salah satu cabang olahraga andalan Klaten di Porprov.

Baca Juga: Kejurprov Pencak Silat Khusus TGR, Boyolali Menjadi Juara Umum

Ketua Umum KONI Klaten Parwanto mengaku sangat bangga pada prestasi atlet panahan U-12 Klaten.

Bisa berprestasi di usia belia, akan menjadi penyemangat untuk berlatih lebih giat menghadapi event yang lebih besar.*

Halaman:

Editor: Setyo Wiyono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

22 Atlet NPCI Jateng Ikuti Seleknas Proyeksi APG

Jumat, 17 Maret 2023 | 14:05 WIB
X