Daud Yordan Positif Covid, Duelnya dengan Panya Uthok di Thailand, Batal

- Kamis, 3 Maret 2022 | 07:10 WIB
Duad Yordan positif covid, pertarungannya dengan Panya Uthok batal. (Smsolo/dok)
Duad Yordan positif covid, pertarungannya dengan Panya Uthok batal. (Smsolo/dok)

suaramerdeka-solo.com - Duel petinju andalan Indonesia, Daud Yordan dengan Panya Uthok di World Siam Stadium, Bangkok, Thailand pada 4 Maret 2022, batal.

Pembatalan pertandingan itu diumumkan akun instagram resmi MPRO International selaku promotor pada Rabu (2/3/2022).

Dalam keterangan tersebut, Daud dinyatakan positif virus corona setibanya di Thailand.

Baca Juga: Menaker: Pencairan Klaim JHT Kembali ke Permenaker Lama

"Penampilan Daud Yordan The People Champion resmi ditunda dari laga utama setelah terdeteksi positif Covid-19 setibanya di Thailand. Daud dalam kondisi baik dan melanjutkan proses pemulihan formal sesuai aturan di Thailand, didampingi oleh MPRO International," demikian pernyataan MPRO International.

Baca Juga: Usai Tentukan GPH Bhre Jadi Raja, Pura Mangkunegaran Mulai Siapkan Jumenengan

Meski Daud dan Panya Uthok batal bertanding, MPRO Evolution Fight Series 2022 akan tetap berlangsung sesuai jadwal. Adapun partai utamanya berganti menjadi duel Ongen Saknosiwi versus Rattakorn Tassaworn.

"Laga utama menghadirkan pertandingan antara Ongen Saknosiwi versus Rattakorn Tassaworn dan berbagai laga memukau kelas dunia lainnya," lanjut MPRO International. **

Editor: Heru Susilo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X