Proliga 2023: Duel Ketat Versus BNI 46, Pertamina Pertamax Akhirnya Pecah Telur

- Jumat, 13 Januari 2023 | 11:23 WIB
Laga tim putra Jakarta Pertamina Pertamax vs Jakarta BNI 46 pada seri 2 Proliga 2023 di GOR Satria Purwokerto. (dok Proliga)
Laga tim putra Jakarta Pertamina Pertamax vs Jakarta BNI 46 pada seri 2 Proliga 2023 di GOR Satria Purwokerto. (dok Proliga)

PURWOKERTO, suaramerdeka-solo.com - Tim putra Jakarta Pertamina Pertamax akhirnya pecah telur pada seri kedua PLN Mobile Proliga 2023 di GOR Satria Purwokerto, Kamis (12/1).

Melalui duel ketat versus Jakarta BNI 46, Pertamina Pertamax memetik kemenangan pertama. Dalam pertarungan selama lima set, Pertamina Pertamax menang 3-2 (25-18, 22-25, 18-25, 25-13, 15-7).

Pada laga-laga sebelumnya, Aleksandar Minic dkk belum sekalipun memetik kemenangan. Mereka kalah 0-3 dari Jakarta LavAni Allo Bank, serta dipaksa menyerah dengan skor yang sama dari Surabaya BIN Samator pada seri pertama di GOR Si Jalak Harupat Bandung, pekan lalu.

Baca Juga: Proliga 2023: Gulingkan Bank bjb, Pertamina Fastron Ambil Alih Posisi Puncak

"Bagi saya yang penting sekarang bisa menang. Karena saya butuh kemenangan," tukas pelatih Pertamina Pertamax, Putut Marhaento.

Menurut pelatih asal Yogyakarta itu, kalau soal puas dan tidak puas terhadap timnya, Putut mengaku belum puas.

"Masih perlu banyak evaluasi yang dilakukan terhadap anak-anak," ujarnya.

Sesuai jadwal, laga lanjutan seri 2 Proliga 2022 akan digelar di GOR Satria, Jumat (13/1/2023) siang ini.

Baca Juga: Terapkan Video Challange, Proliga 2023 Bakal Digelar di 8 Kota

Tim putri Gresik Petrokimia akan bertarung versus Jakarta BIN, mulai pukul 14.00 WIB. Setelah itu, pukul 16.00 WIB giliran tim putra Jakarta STIN BIN berjumpa Palembang Bank SumselBabel, serta ditutup duel Kudus Sukun Badak melawan Jakarta BNI 46.**

Editor: Setyo Wiyono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X