Proliga 2023: Duel Sengit di Laga Penutup, Popivo Tumbangkan Jakarta BIN

- Senin, 23 Januari 2023 | 05:35 WIB
Tim putri Jakarta Popsivo Polwan melakukan duel versus Jakarta BIN pada Proliga 2023 di GOR PSCC Palembang, Minggu (22/1) (dok Proliga)
Tim putri Jakarta Popsivo Polwan melakukan duel versus Jakarta BIN pada Proliga 2023 di GOR PSCC Palembang, Minggu (22/1) (dok Proliga)

PALEMBANG, suaramerdeka-solo.com - duel sengit terjadi di kelompok putri, ketika Jakarta Popsivo Polwan versus Jakarta BIN di laga penutup putaran pertama PLN Mobile Proliga 2023 di GOR PSCC Palembang, Minggu (22/1) malam.

Pada pertarungan dalam lima set tersebut, Popsivo Polwan akhirnya menumbangkan Jakarta BIN dengan skor ketat, 3-2 (28-26, 20-25, 28-26, 16-25, 15-13).

Hasil positif dua poin itu merupakan kemenangan kedua dari tim milik instituti Polri itu. Kemenangan pertama diraih dari Jakarta Elektrik PLN juga dengan skor 3-2 pada seri kedua di Purwokerto, pekan lalu. Sedangkan pada tiga laga lainnya, Popsivo menelan kekalahan.

Baca Juga: Proliga 2023: Salip LavAni di Tikungan, Bhayangkara Juarai Putaran Pertama Putra

Menurut asisten pelatih Popsivo, Indra Wahyudi Harahap, tim asuhan pelatih asal Thailand, Chamnan Dokmai tersebut mulai menemukan ritme permainannya.

Minus seorang pemain asingnya, Franciane Richter yang terserang diare pagi hari sebelum tampil, Popsivo mampu memenangkan duel tersebut.

"Kerja sama kami mulai bagus. Kita harapkan pada putaran kedua nanti lebih bagus lagi," kata Indra usai laga.

Baca Juga: Proliga 2023: Menangi Laga Penutup Putaran Pertama, STIN BIN Tetap di Peringkat Tiga

Salah satu pemain Popsivo, Maya Kurnia Indri mengaku bangga timnya bisa menang di ujung putaran pertama ini.

"Kuncinya, strategi berjalan sesuai instruksi. Kita bisa curi poin," kata Maya.

Di sisi lain, asisten pelatih Jakarta BIN, Alam Hadi Kosasih mengatakan, kekalahan tersebut bakal menjadi evaluasi bagi timnya guna menghadapi laga-laga berikutnya.**

Editor: Setyo Wiyono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

22 Atlet NPCI Jateng Ikuti Seleknas Proyeksi APG

Jumat, 17 Maret 2023 | 14:05 WIB
X