Unisri Solo Wisuda 578 Lulusan, 57 Persen Raih Cumlaude

- Kamis, 25 Mei 2023 | 21:15 WIB
Rektor Unisri Solo Prof Dr Sutoyo (SMSolo/dok)
Rektor Unisri Solo Prof Dr Sutoyo (SMSolo/dok)

SOLO suaramerdeka-solo. com - Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta Sabtu (27/5) akan mewisuda 578 lulusannya yang berasal dari 14 program studi sarjana dan tiga jenjang magister dalam Wisuda I tahun 2023.

Rektor Unisri Prof Dr Sutoyo mengemukakan, dalam wisuda kali ini sebanyak 330 mahasiswa yang berhasil lulus dengan predikat cumlaude. Hal itu menurut Rektor menjadi kebanggaan tersendiri bagi kampus yang berlokasi di Solo utara tersebut.

"Jumlah wisudawan yang sebanyak 578 orang ini bagi kami sudah menjadi hal istimewa karena jumlahnya cukup banyak, apalagi lebih dari 57 persen lulusannya berpredikat cumlaude. Benar benar anugerah bagi kami, " papar Prof Sutoyo yang akan mewisuda lulusan untuk kali pertama sebagai rektor.

Baca Juga: Satu Jemaaah Calon Haji Asal Demak Dipulangkan, Ini Penyebabnya

Lebih lanjut Rektor mengemukakan dengan lulusan sebanyak itu, Unisri telah memiliki 25.103 alumni yang tersebar di berbagai pelosok tanah air. Jumlah itu meliputi 22.224 dari jenjang sarjana dan 2.879 alumni dari jenjang magister.

Seiring berjalannya waktu, perkembangan Unisri cukup membanggakan karena masyarakat makin mempercaya Unisri untuk menjadi tempat kuliah pilihan. Hal itu menurut Rektor tak lepas dari pesatnya perkembangan Unisri dalam berbagai sektor dan prestasi.

Baca Juga: USB Wisuda 252 Lulusan, Ini Cara Kampus Percepat Wisudawan Dapat Kerja

"Ini menjadi tanggung jawab dan komitmen besar bagi Unisri untuk memberikan yang terbaik pada mahasiswa sehingga lulusan berkualitas dan mampu berkompetisi di tingkat ASEAN, " paparnya.

Hal itu lanjut Rektor sesuai visi jadi PT berkualitas di tingkat asean berbasis pada pancasila dan nilai nilai kepahlawanan Slamet Riyadi.

Baca Juga: Mayat Mrs X Mengambang di Bengawan Solo, Polisi Pastikan Tidak Ada Tanda Penganiayaan

Dikatakan, perguruan tinggi sebagai pencetak generasi akademisi penerus bangsa, memiliki segudang tantangan. Terutama dalam membentuk sumber daya manusia (SDM) berkualitas, terampil dan berdaya saing di kancah ASEAN.

Perkembangan teknologi yang maju begitu pesat, menuntut manusia harus adaptif. Perguruan tinggi (PT) sebagai lembaga pendidikan, harus memenuhi standar keilmuan yang dibutuhkan mahasiswa.

Baca Juga: Keluhkan Layanan Pemdes Kebon Gulo, Musuk, Warga Lapor Ganjar

“Perguruan tinggi berusaha semaksimal mungkin mencetak banyak alumni, yang mendapatkan pekerjaan layak. Karena itu kami bekali mahasiswa dengan keterampilan yang punya nilai jual di dunia kerja, " paparnya. **

Halaman:

Editor: Heru Susilo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X