WONOGIRI, suaramerdeka-solo.com - Sebanyak 65 anggota Polres Wonogiri mendapatkan kenaikan pangkat reguler dan pengabdian, Senin (3/1).
Upacara korp raport kenaikan pangkat reguler dan pengabdian tersebut dilaksanakan di halaman Polres Wonogiri.
Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto bertindak sebagai inspektur upacara, Kasubbagbdalpers Bag SDM AKP Lasimin sebagai perwira upacara dan Kasat Samapta AKP Supardi sebagai komandan upacara.
Baca Juga: Catatkan 59 Jurnal Internasional, Ini Dia Sosok Raja Scopus UNS Surakarta
Upacara juga dihadiri Wakapolres Kompol Kamiran, pejabat utama (PJU) Polres Wonogiri dan Kapolsek jajaran Polres Wonogiri.
Kapolres mengungkapkan, personel yang naik pangkat dari AKP ke Kompol sejumlah 2 orang, Iptu ke AKP sejumlah 8 orang, Iptu ke AKP (pengabdian) sejumlah 1 orang, Ipda ke Iptu sejumlah 8 orang.
Aiptu ke Ipda (pengabdian) sejumlah 4 orang, Aipda ke Aiptu sejumlah 11 orang, Bripka ke Aipda sejumlah 16 orang, Brigadir ke Bripka sejumlah 8 orang, Briptu ke Brigadir sejumlah 5 orang dan Bripda ke Briptu sejumlah 2 orang.
Baca Juga: Sadis! Dua Sejoli Korban Tabrak Lari di Nagreg Dilempar dari Atas Jembatan
Saat tasyakuran kenaikan pangkat, Kapolres berpesan, semakin tinggi pangkatnya maka tugas dan tanggung jawabnya semakin berat pula. Perilakunya juga harus dapat dijadikan contoh bagi anggota yang lain.
"Personil Polres Wonogiri sangat kurang. Tapi alhamdulillah di awal tahun ini bisa menaikkan pangkat. Ini karena dedikasi dan kinerja rekan-rekan semua," katanya kepada para personel yang naik pangkat. **
Artikel Terkait
Polres Wonogiri Raih Enam Penghargaan Selama 2021
Lansia asal Karanganyar Tewas Tenggelam di Wonogiri
Pengunjung Objek-Objek Wisata di Wonogiri Dites Swab. Ini Hasilnya
Pendapatan Wisata Waduk Gajah Mungkur Terjun Bebas