BOYOLALI, suaramerdeka-solo.com - Akibat wajan bocor, kebakaran melanda tempat produksi kerupuk milik Muhadi Tukimin (62) di Dukuh/Desa Sukabumi, Kecamatan Cepogo, Boyolali, Kamis (13/1/2022) pukul 11.00 WIB.
Tak ada korban jiwa maupun luka pada kejadian itu, namun kerugian materi ditaksir mencapai Rp 20 juta.
Kejadian bermula saat salah satu pekerja, Slamet (40) asal Gesikan, Kecamatan Selo, menggoreng kerupuk dengan wajan penuh minyak.
Baca Juga: Gara-gara Tabung Gas Bocor, Rumah Terbakar
Tanpa sepengetahuannya, wajan penggorengan ternyata bocor.
Minyak yang terkucur disambar api yang langsung membesar.
Secara cepat, api menjilat bagian atap ruang yang tingginya hanya sekitar 2,1 meter.
Api terus membesar dan membakar tempat produksi kerupuk itu, beserta isinya.
Kejadian tersebut mengagetkan warga sekitar.
Baca Juga: Ditinggal Pemilik ke Jakarta, Rumah di Karanggede, Boyolali Terbakar
Artikel Terkait
Usai Digunakan Menarik Isuzu, Mobil Grand Livina Terbakar
Suhu Tungku Terlalu Tinggi, Oven Briket Arang Terbakar. Kerugian Ditaksir Mencapai Jutaan Rupiah
Carry Terbakar di Jalan Bangak-Boyolali. Tiga Penumpang Terluka, Dua Diantaranya Anak-anak
Diduga Korsleting Listrik, BTS di Simo Boyolali Terbakar