SOLO, suaramerdeka-solo.com – Pasca kebakaran beberapa waktu lalu, Pasar Legi Surakarta telah dibuka kembali ditandai dengan peresmian oleh Ketua DPR RI, Puan Maharani pada Kamis, 20 Januari 2022.
Penasaran apa yang ada di dalam pasar?
Melalui jejak penelusuran, kini suasana Pasar Legi menjadi lebih tertib walau ramai pengunjung karena penataan ruang yang teratur dan fasilitas pasar yang lebih modern.
Baca Juga: 7.405 Knalpot Brong Sudah Ditertibkan. Jateng akan Bersih dari Knalpot Brong
Pasar terlihat lebih bersih dan nyaman karena alas berupa lantai keramik putih dan tembok yang dicat senada.
Para pedagang juga sudah mulai beraktifitas menjual dagangannya walaupun terdapat beberapa kios belum jadi sepenuhnya.
Tampak masih terdapat pekerja yang membenahi fasilitas kios di dalam pasar menggunakan las untuk menyambungkan besi penutup lapak dagangan di tengah pasar. Sebagian ruko masih belum ditempati dan masih tertutup.
Baca Juga: Viral. Video Pengusiran Haikal Hasan di Malang
Pada lapak bagian tengah pasar memiliki model seperti kelambu yang ditutup kawat dan jenis logam ringan berkualitas, hal ini dapat mengurangi resiko pencurian terhadap barang dagangan.
Kios di pasar legi sudah menggunakan aplikasi pembayaran berupa QR Code.
“Disini bayarnya memakai gambar-gambar kode ini pakai handphone, itu anak saya yang bayar, saya sudah tua nggak tau tentang itu,” tutur Wanti (49), salah satu pedagang.
Artikel Terkait
Bangunan Pasar Legi Solo Segera Diserahterimakan, Pemkot Siapkan SHP Baru dan Pembagian Kunci Kios
Tak Kunjung Digunakan Berjualan, Listrik Kios Pasar Legi Solo Terancam Diputus
Kena Tempias Air Hujan, Basement Pasar Legi Solo Tergenang