Jadi Obyek Wisata Baru, Bupati Klaten Ijinkan Sumbangan Sukarela Wisatawan di Jembatan Girpasang

- Selasa, 8 Februari 2022 | 14:07 WIB
Jembatan Gantung Girpasang di Kemalang menjadi daya tarik wisata di Kabupaten Klaten. (SMSolo/dok)
Jembatan Gantung Girpasang di Kemalang menjadi daya tarik wisata di Kabupaten Klaten. (SMSolo/dok)

Klaten, suaramerdeka-solo.com – Bupati Klaten Sri Mulyani mengijinkan adanya sumbangan sukarela dari wisatawan yang melewati Jembatan Gantung Girpasang.

Saat ini, sangat banyak pengunjung melewati jembatan yang dibangun Kementerian PUPR senilai Rp 3 miliar itu untuk berwisata ke Dukuh Girpasang, Desa Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang, Klaten.

"Jembatan itu kan maksimal hanya boleh dilewati 40 orang sekali jalan, tapi yang datang ribuan, sehingga harus ada yang mengatur agar tidak kelebihan kapasitas, biar awet," katanya.

Baca Juga: Dishub Sukoharjo: Underpass Makamhaji Harus Ada Perubahan Konstruksi Saluran

Saat ini, Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Klaten sudah membuat tim untuk mengajak pelaku wisata di daerah Kemalang untuk duduk bersama, membahas bagaimana merawat Jembatan Gantung agar awet.

"Sekali jalan hanya boleh dilewati 40 orang, itu sehari berapa ribu yang datang, jadi harus ada yang mengendalikan. Walau tidak ada retribusi, tapi kan butuh operasional, harus ada uang sukarela lah," ujar Bupati.

Baca Juga: 24 korban Luka Kecelakaan Maut di Bukti Bego Imogiri Masih Dirawat di RS

Uang sukarela dari pengunjung tersebut nantinya bisa digunakan untuk operasional, mulai dari menata parkir, sampai mengganti bendera di sepanjang jembatan bila ada yang rusak.

"Untuk perawatan kan butuh biaya, dan juga petugas yang mengatur di jembatan, itu kan juga butuh operasional. Saya ijinkan bukan menarik retribusi tapi biaya sukarela," imbuhnya.

Baca Juga: Pelaku Pembacokan di Grogol dan Mojolaban Teridentifikasi? Ini Kata Kapolres Sukoharjo

Pengelolaan dan perawatan jembatan yang kini sudah menjadi aset wisata di lereng Merapi, perlu dibicarakan bersama dengan Pokdarwis dan BUMDes setempat.

Diakuinya, pariwisata di Girpasang sedang banyak-banyaknya pengunjung. Untuk itu perlu dikendalikan agar sesuai kapasitasnya. Menurutnya, mengelola pariwisata itu memang unik, butuh tantangan dan perjuangan. **

Editor: Heru Susilo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Dalam 5 Hari, Polres Klaten Sita 44.000 Petasan

Senin, 27 Maret 2023 | 19:59 WIB
X