Kodim dan Hipmi Wonogiri Gelar Bazar 1.000 Liter Minyak Goreng

- Rabu, 16 Maret 2022 | 21:30 WIB
Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Deny Octavianto dan ketua Hipmi Wonogiri Sunan Fanijie menyerahkan minyak goreng saat menggelar bazar di Kodim 0728/Wonogiri, Rabu (16/3). (SMSolo/Khalid Yogi)
Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Deny Octavianto dan ketua Hipmi Wonogiri Sunan Fanijie menyerahkan minyak goreng saat menggelar bazar di Kodim 0728/Wonogiri, Rabu (16/3). (SMSolo/Khalid Yogi)

WONOGIRI, suaramerdeka-solo.com - Kodim 0728/Wonogiri dan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Kabupaten Wonogiri menggelar bazar minyak goreng di Kodim Wonogiri, Rabu (16/3).

Mereka menyiapkan 1.000 liter minyak goreng dengan harga Rp 14.000.

Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Deny Octavianto mengatakan, bazar minyak goreng itu untuk membantu masyarakat yang saat ini kesulitan mendapatkan minyak goreng.

Baca Juga: Mahasiswa Fakultas Kedokteran UNS Raih Juara 2 Surakarta Mini Triathlon 2022

"Kami menggelar bazar untuk membantu masyarakat menghadapi kelangkaan minyak goreng dipasaran saat ini," katanya.

Dalam kesempatan itu, pihaknya bersinergi dengan Hipmi Wonogiri.

"Kami bersinergi dengan komponen bangsa lainnya dalam rangka membantu pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat khususnya di Wonogiri," ujarnya.

Baca Juga: Klaten Dilanda Angin Puting Beliung. Sejumlah Pohon Tumbang Menimpa Rumah

Ketua Hipmi Wonogiri Sunan Fanijie mengatakan, kegiatan bazar tersebut dilatarbelakangi adanya fenomena di masyarakat akan keterlangkaan minyak goreng dan harga minyak goreng yang tinggi.

Oleh karena itu, pihaknya bersama Kodim 0728/Wonogiri menggelar bazar minyak goreng.

Dengan cara itu, pihaknya ingin membantu masyarakat yang tidak mampu. Adapun sasaran bazar tersebut di antaranya pedagang gorengan, pedagang kaki lima, pedagang asongan, serta pelaku UMKM yang kesehariannya menggunakan minyak goreng.

Baca Juga: IDI Sukoharjo: dr Sunardi Tidak Pernah Mengalami Stroke

Selain itu, warga lanjut usia (Lansia) juga tidak luput dari bazar tersebut.

Kapten Inf Moch Sambudi menambahkan, para anggota Hipmi bersama dengan anggota Babinsa sebelumnya telah membagikan kupon secara langsung kepada para pedagang kecil.

Antara lain pedagang gorengan, pedagang kaki lima yang keseharian membutuhkan minyak goreng, masyarakat yang kurang mampu, lansia.

Halaman:

Editor: Heru Susilo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

35 Murid SD Rumpun Muslim Wisuda Tahfidz Quran

Minggu, 28 Mei 2023 | 19:59 WIB

Babinsa Wonogiri Tunggangi Honda CRF 150 Baru

Senin, 22 Mei 2023 | 21:34 WIB

PAN Wonogiri Yakin Meraih 10 Kursi

Minggu, 14 Mei 2023 | 07:20 WIB
X