KLATEN, suaramerdeka-solo.com – Polisi terus mendalami penemuan mayat wanita tanpa identitas di Dukuh Kepoh, Desa Dukuh, Kecamatan Delanggu, Klaten, Jumat (25/3/22).
Dari informasi yang disebarluaskan Polsek Delanggu, wanita yang ditemukan nyaris telanjang itu diperkirakan berusia sekitar 25 tahun, tinggi badan 145-150 cm, rambut ikal dan berperawakan sedang.
Kapolres Klaten AKBP Eko Prasetyo melalui Kasi Humas Iptu Abdillah mengatakan, saat ditemukan di dekat sungai Kepoh, Desa Dukuh, Delanggu, tidak ada identitas sama sekali.
Baca Juga: Dea OnlyFans Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Pornografi
Di sekitar lokasi juga tidak ditemukan barang yang diduga milik korban. Satu-satunya yang bisa dikenali hanya celan pendek warna abu-abu dengan motif merah dan celana dalam putih.
"Polsek Delanggu sudah menyebarkan informasi ciri-ciri korban dengan harapan, bila ada yang kehilangan anggota keluarga dengan ciri-ciri tersebut bisa menghubungi Polsek Delanggu,’’ kata Iptu Abdillah, Sabtu (26/3/22).
Baca Juga: Bareskrim Endus Aset Indra Kenz di Luar Negeri Senilai Rp58 Miliar dalam Bentuk Kripto
Polres Klaten juga sudah berkoordinasi dengan Polres lain, karena ada kemungkinan bahwa korban bukan warga Klaten. Bagi warga yang mempunyai informasi bisa menghubungi Polsek Delanggu di nomor 0272 555110.
Seperti diberitakan sebelumnya, ditemukan jenasah wanita dalam keadaan nyaris tanpa busana di bantaran sungai di timur jembatan jabang bayi, Jumat, 25 Maret 2022 sekitar pukul 11.10 WIB.
Baca Juga: Mayat Wanita Tanpa Busana Lengkap Ditemukan di Delanggu
Artikel Terkait
Aparat Bongkar Bangunan Mangkrak di Rawa Jombor
Soft Launching ASTP Jimbung Dijadwalkan 30 Maret 2022
Sambut Hari Karya Bhakti Pemasyarakatan, Lapas Kelas IIB Klaten Gelar Donor Darah
Jelang Soft Launching, Pengisian Embung ASTP Jimbung Dikebut
Kreatif, Mawardi Gunakan Eceng Gondok untuk Campuran Pakan Itik