Klaten, suaramerdeka-solo.com - Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Klaten diharapkan terus berinovasi untuk menyesuaikan dengan teknologi yang terus berkembang.
Hal itu disampaikan Plt Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappeda-Litbang) Klaten, Pandu Wirabangsa saat pamitan dengan pegawai Bagian Prokopim, Senin (4/4/2022).
Sejak 26 Maret 2022, Pandu sudah tidak lagi menjabat sebagai Plt Kabag Prokopim Setda Klaten.
Baca Juga: Lima Kali Curi Mobil, Dua Pelaku Dibekuk Satreskrim Polres Klaten
Dia bergeser dan dilantik Bupati Klaten Sri Mulyani sebagai Sekretaris Bappeda-Litbang dan menjadi Plt Kepala Bappeda-Litbang Klaten.
‘’Sekitar 2 tahun saya menjadi Plt Kabag Prokopim yang dulunya Bagian Humas, sejak Mei 2020. Selama ini, tugas-tugas berjalan lancar dengan modal kekompakan dan kebersamaan,’’ katanya.
Bagian Prokopim didukung ASN yang mumpuni dan tenaga sporting ASN (THL) muda-muda.
Baca Juga: Sukseskan Vaksinasi, Belasan Kades di Delanggu dapat Pernghargaan
Mereka diharapkan mampu menjalankan tugas pokok dan fungsi secara maksimal dalam melayani pimpinan, utamanya Bupati dan Wakil Bupati Klaten.
‘’Saya minta maaf jika selama menjadi Plt Kabag banyak membuat kesalahan. Semoga Prokopim semakin maju dengan inovasi-inovasi yang kreatif,’’ katanya.
Plt Kabag Prokopim, Tri Nugroho Pujo Warono menyampaikan selamat kepada Pandu yang dipercaya menjadi Plt Kepala Bappeda-Litbang Kabupaten Klaten dan berterima kasih atas arahan dan sarannya.
Baca Juga: Beli Minyak Goreng Harus Beli Gula Rp 600 Ribu, Bupati: Itu Tak Boleh, Laporkan Saya!
Di akhir acara, Tri Nugroho Pujo Warono menyerahkan kenang-kenangan kepada Pandu berupa bingkisan dan foto.*
Artikel Terkait
Masjid Terlanjur Dirobohkan, Janji Bantuan Renovasi Tak Ada Realisasi
Truk Tabrak Honda Beat Saat Nyalip di Lajur Berlawanan, Pengendara dan Pembonceng Meninggal
Dana Korban Binomo dan Quotex Bisa Kembali? Ini Kata PPATK
Sukoharjo Gelar Festival Kampoeng Ramadhan
Polisi Buru Kelompok Pemotor yang Tewaskan Pelajar di Yogyakarta. Motor Pelaku Teridentifikasi
22 Tersangka Pengedar Sabu Ditangkap Satuan Narkoba Polres Klaten