SOLO, suaramerdeka-solo.com - Pemkot Surakarta menjadwalkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 booster malam hari di sentra vaksinasi Grha Wisata Niaga mulai Rabu (6/4/2022).
Vaksinasi malam hari ini rencananya digelar setiap Senin-Kamis, mulai pukul 19.00-21.00 WIB.
Kepala Dinas Kesehatan Siti Wahyuningsih menerangkan, dalam sehari Pemkot menyediakan kuota bagi 200 orang.
Baca Juga: Kura-kura yang Ditembak Warga Wiro Bayat Akhirnya Mati. Ditemukan Dua Paser
"Tidak pakai undangan (vaksin) lagi. Kami bebaskan, yang penting tidak ada kerumunan. Kalau melampaui target (kuota) silakan datang besoknya," kata dia.
Tidak adanya undangan bagi calon penerima vaksin booster, mengharuskan warga membawa e-KTP ke Grha Wisata Niaga jika ingin mendapat suntikan dosis penguat tersebut.
"Tidak harus KTP Solo. Warga (ber-KTP) luar kota juga bisa."
Baca Juga: Divonis Tiga Tahun, Munarman dan JPU Sama-sama Ajukan Banding
Syarat lainnya, sebagaimana tercantum dalam akun Instagram @dinkessurakarta, adalah berusia lebih dari 18 tahun, sehat, membawa pulpen dan kartu vaksin dosis pertama dan kedua untuk vaksin Sinovac, Coronavac, Bio Farma atau Astrazeneca dan minimal tiga bulan usai disuntik vaksin dosis kedua.
Siti menjelaskan, saat ini Pemkot memiliki stok vaksin booster merek Astrazeneca, Moderna dan Sinopharm.
Baca Juga: Warga Solo, Catat Ya. Vaksinasi Malam Dibuka di Grha Wisata Niaga Solo, Kuota 200 Orang Setiap Hari
"Tapi vaksin Moderna kami konsentrasikan ke RSBK (RSUD Bung Karno) dan Polres (Klinik Bhayangkara Polresta Surakarta). Jadi yang dulu dapat vaksin Moderna, hanya boleh booster Moderna. Artinya saya prioritaskan ke mereka," katanya. **
Artikel Terkait
Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Ramadhan 1443 H, 5 April 2022 Wilayah Solo Raya
Capai 40 Persen, Vaksinasi Covid-19 Booster di Solo Tertinggi se-Jateng
Waktu Buka Puasa Hari ini di Kota Solo dan Sekitar
Dua Terdakwa Kasus Diklatsar Menwa UNS Divonis 2 Tahun, Jaksa Ajukan Banding