KLATEN, suaramerdeka-solo.com – Wakil Dinas Lingkungan Hidup (DLH) keluar sebagai juara I Lomba Keluwesan yang digelar dalam memperingati Hari Kartini ke-143 Tahun 2022 di Pendapa Pemkab Klaten, Kamis (7/4/2022).
Juara kedua diraih peserta dari Dinas Kesehatan, dan juara ketiga diraih perwakilan Disdukcapil Klaten.
Lomba yang diselenggarakan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Klaten itu diikuti 58 anggota DWP kecamatan, instansi, maupun dinas.
Baca Juga: Maksimalkan Capaian Vaksinasi, Polres Klaten Sasar Warga Ngabuburit Di Alun-alun Klaten
Peserta harus memakai busana tradisional lurik dan kain batik gaya Surakarta.
Penilaian meliputi keluwesan dan keselarasan busana sesuai pakem Surakarta.
Piala diserahkan oleh Bupati Sri Mulyani.
‘’Lomba digelar dalam rangka memperingati Hari Kartini. Mari kita meneladani perjuangan RA Kartini untuk berkarya dan berkontribusi bagi bangsa,’’ kata Ketua DWP Klaten, Efi Jajang Prihono.
Baca Juga: 4.442 Botol Miras Dirazia Aparat Polres Klaten Sejak Januari 2022
Artikel Terkait
Lima Kali Curi Mobil, Dua Pelaku Dibekuk Satreskrim Polres Klaten
22 Tersangka Pengedar Sabu Ditangkap Satuan Narkoba Polres Klaten
Bergeser, Plt Kepala Bappeda Minta Bagian Prokopim Terus Berinovasi
Ini Penampakan Paser Sepanjang 10 Centimeter yang Membunuh Kura-kura di Klaten
Gelar Kembali Mudik Gratis, Kemenhub Siapkan 350 Bus dan 30 Truk