Fokus Keselamatan Wisatawan, Polres Klaten Siapkan Pos Terpadu di Girpasang dan Rawa Jombor

- Sabtu, 30 April 2022 | 20:59 WIB
Jembatan gantung Girpasang membentang di atas jurang sedalam 150 meter.  (SMSolo/dok)
Jembatan gantung Girpasang membentang di atas jurang sedalam 150 meter. (SMSolo/dok)

KLATEN, suaramerdeka-solo.com – Kapolres Klaten AKBP Eko Prasetyo meminta masyarakat yang berwisata selama libur Idul Fitri 1443 H agar tetap waspada menjaga keselamatan.

''Kami telah menyiapkan pengamanan di objek wisata. Ada dua lokasi obyek wisata menjadi perhatian khusus karena kerawanan cukup tinggi yakni di Girpasang dan Rawa Jombor,'' kata Kapolres, Sabtu (30/4/2022).

Papan imbauan keselamatan dipasang dan nantinya ada pos terpadu pengamanan objek wisata terdiri atas TNI/Polri, Pemda dan Pemerintah Desa.

Baca Juga: Girpasang Klaten Terus Berbenah Memikat Wisatawan Nasional

Pihaknya juga sudah mengumpulkan para pengelola objek wisata dan memberikan penekanan terkait keselamatan pengunjung.

''Jembatan gantung Girpasang itu kapasitasnya hanya 40 orang, jangan sampai overload agar wisatawan tetap terjaga keselamatannya. Nanti akan kita bantu pengaturannya,'' tegas dia.

Begitu juga dengan objek wisata di Rawa Jombor, akan didirikan pos terpadu untuk mengantisipasi ancaman musibah, mengingat kapal wisata sudah hampir 2 tahun tidak dipakai.

Baca Juga: Tim Patroli Subuh Polres Klaten Amankan Seratusan Motor di Rawa Jombor

Rawa Jombor dengan Taman Nyi Ageng Rakit dan Plasa Kuliner di Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, dan Girpasang dengan jembatan gantungnya di Desa Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang, Klaten menjadi daya tarik wisata Klaten akhir-akhir ini.

''Keselamatan wisatawan menjadi fokus kami dalam pengamanan objek wisata di musim libur lebaran 2022. Jangan sampai terjadi musibah karena kekurang hati-hatian,'' tegas Kapolres.**

 

Editor: Setyo Wiyono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Stunting di Klaten Urutan 11 Terendah di Jateng

Jumat, 26 Mei 2023 | 06:00 WIB
X