Pengurus Kasindo FIB UNS Periode 2022—2026 Dilantik

- Selasa, 31 Mei 2022 | 10:57 WIB
Pelantikan Kasindo UNS dilaksanakan secara daring.  (SMSolo/)
Pelantikan Kasindo UNS dilaksanakan secara daring. (SMSolo/)

SOLO, suaramerdeka-solo.com - Pengurus Keluarga Alumni Program Studi Sastra Indonesia (Kasindo) Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dilantik.

Pengurus baru itu akan menjabat selama empat tahun, 2022—2026. Pelantikan dilaksanakan secara daring.

Kepengurusan baru itu diketuai Agung Prasetio (angkatan 1987), didampingi Ganjar Harimansyah (1994) sebagai Wakil Ketua 1 dan Muhammad Rohmadi (1995) sebagai Wakil Ketua 2.

Baca Juga: IKA UNS Gelar Silaturahmi dan Halalbihalal

Pelantikan dihadiri Wakil Dekan Perencanaan, Kerjasama, Bisnis, dan Informasi FIB, Prof Wakit dan Kepala Prodi Sastra Indonesia, Dr Dwi Susanto.

Turut hadir perwakilan Keluarga Alumni FIB (KAFIB) dan dosen Sastra Indonesia.

Ketua formatur pembentukan pengurus baru Kasindo, Muhammad Rohmadi menyampaikan, konsep dasar pembentukan Kasindo adalah kekeluargaan dalam kebersamaan untuk mewujudkan kesejahteraan anggota bersama.

Baca Juga: FKor UNS Jadi Tim Pendamping Sport Science untuk Pembinaan Atlet

“Saat ini telah terbentuk kepengurusan dengan jumlah pengurus 36 orang,” ungkapnya.

Agus Sutomo, Ketua KAFIB UNS melantik pengurus Kasindo FIB UNS periode 2022—2026 itu.

Ia berharap, para pengurus dapat langsung bekerja memaksimalkan kebermanfaatan alumni Prodi Sastra Indonesia FIB UNS.

Baca Juga: Wow Keren, UNS Raih 4-Star dari QS STAR

Sementara itu, Kaprodi Sastra Indonesia, Dr Dwi Susanto berpesan agar para alumni semakin memperkuat jaringan antaralumni maupun dengan mahasiswa.

“Kami tunggu roadmap dan aksi mewujudkan alumni yang solid bermanfaat bagi semua. Kami juga siap memfasiliasi dan mendukung Kasindo,” kata Dwi.**

Halaman:

Editor: Setyo Wiyono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

13 Pengacara Bambang Tri Mulyono Mundur

Selasa, 21 Maret 2023 | 15:44 WIB
X