KARANGANYAR, suaramerdeka-solo.com - Pucuk pimpinan di Kodim 0727 Karanganyar berganti.
Letkol Inf Ikhsan Agung Widyo Wibowo yang menjabat sebagai Dandim 0727 Karanganyar sejak 4 Agustus 2020 digantikan Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Seksi Perencanaan di Korem 073 Makutarama, Salatiga.
Sedangkan Letkol Inf Ikhsan Agung selanjutnya menjabat sebagai Kepala Departemen Staf di Pusat Pendidikan Infanteri (Pusdikif) Kodiklat TNI AD di Bandung.
Baca Juga: Bahas Antisipasi Merebaknya Kasus Covid-19, Kapolres Karanganyar Silaturahmi ke Dandim
Lepas kenal pejabat lama dengan pejabat baru digelar di pendapa rumah dinas Bupati Karanganyar, Selasa (21/6/2022) malam, dihadiri jajaran Forkopimda Karanganyar, personel Kodim 0727 Karanganyar dan sejumlah tamu undangan.
Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama mengatakan, segera menyesuaikan diri di tempat tugas yang baru.
"Pejabat lama sudah banyak memberi penjelasan terkait pembinaan teritorial. Semoga kami bisa segera menyesuaikan, bersinergi dengan pemerintah daerah, agar Kodim 0727 Karanganyar lebih berkontribusi dalam kemajuan pembangunan di Karanganyar," kata lulusan Akmil tahun 2003 ini.
Baca Juga: Tutup TMMD Sengkuyung III, Dandim Karanganyar Berharap Sinergitas TNI dan Masyarakat Terus Terjalin
Dia mengaku, Karanganyar bukan wilayah yang asing baginya. Sebab ayahnya berasal dari Colomadu.
"Saya nanti akan banyak bertanya pada ayah saya tentang Karanganyar," ujarnya.
Artikel Terkait
30 Kali Membawa Kabur Sepeda, Pencuri Spesialis Tertangkap di Sragen
Pembelian Narkoba Banyak Manfaatkan Sistem Online
Pindah Kolam tanpa Sepengetahuan Bapaknya, Bocah 12 Tahun Tenggelam di Kolam Renang Sendang Plesungan
Puluhan Bangkai Kambing dan Sapi Dibuang di Sungai Serang, Semarang
Truk Terjun ke Jurang di Paranggupito Wonogiri, Sopir Tewas