WONOGIRI, suaramerdeka-solo.com - Sesosok mayat perempuan ditemukan di dermaga obyek wisata Waduk Gajahmungkur, Desa Sendang, Kabupaten Wonogiri, Rabu (31/8).
Jenazah tersebut belakangan diketahui bernama Sukini (69) warga Desa Bubakan, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri.
Kepala UPT Pariwisata Dinas Pemuda Olah Raga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Wonogiri Pardiyanto mengungkapkan, jenazah ditemukan sekitar pukul 09.00 WIB oleh nelayan yang hendak mencari ikan.
Baca Juga: Demo di Depan Balai Kota Solo, Mahasiswa Tolak Rencana Kenaikan Harga BBM
Nelayan tersebut awalnya melihat bayangan di dekat dermaga. Setelah didekati, ternyata adalah sesosok mayat perempuan.
Dia kemudian melaporkan temuan tersebut kepada pihak pengelola obyek wisata yang meneruskannya ke kepolisian.
Baca Juga: Mantan Kapolres Bandara Soetta Dipecat. Terima Uang dalam Kasus Narkoba
Menerima laporan itu, petugas Polres Wonogiri dan Tim SAR segera mengevakuasi korban. Saat ditemukan, tidak ada identitas pada jenazah perempuan tersebut.
"Jenazah kemudian dibawa ke RSUD Soediran Mangun Sumarso (SMS) Wonogiri. Sedangkan aktivitas wisata tetap berjalan seperti biasa," katanya.
Baca Juga: Tragis! Truk Trailer Tabrak 30 Orang, 10 Korban Meninggal Termasuk Siswa SD
Ketua Tim SAR Kabupaten Wonogiri AKP Setiyono menambahkan, pihaknya menerjunkan empat personel SAR untuk mengangkat korban dari perairan waduk.
Selain itu, bantuan datang dari personel Satsamapta dan Satreskrim Polres Wonogiri, Polsek Wonogiri Kota, PMI serta aparat pemerintah Desa Sendang.
Sementara itu, kepala Desa Sendang juga memperoleh laporan mengenai penemuan mayat tersebut. "Saya langsung infokan ke teman-teman Kades, barangkali korban itu adalah warganya," ujarnya.
Baca Juga: Ini Hasil Otopsi Ngadiman yang Ditemukan Tewas Dalam Kondisi Terikat di Sungai
Beberapa saat kemudian, identitas korban diketahui bernama Sukini (69) warga Desa Bubakan, Kecamatan Girimarto. Hal itu dibenarkan oleh Camat Girimarto Trisnadi.
Artikel Terkait
'Kota Mati' NOAH Langsung Berkibar, Ini Kata Netizen
SE Pembelian Beras Sukoharjo Bagi ASN Dibatalkan, Para Petani Kecewa
Kebakaran Bus Di jalan Raya, Siswa SMP Atur Lalu Lintas Jadi Viral
Info Lalu Lintas Solo. Licin Karena Hujan, Arus Kendaraan di Bundaran Kartasura Melambat
Kejari Kantongi Nama Tersangka Korupsi Bumdes Berjo, Tapi Belum Ditetapkan. Mengapa?
Sopir Truk Trailer Maut Bekasi Diamankan, Polisi Lakukan Tes Urine