Info Lalu lintas Solo. Sore Ini, Kendaraan Mulai Menumpuk di Bundaran Kartasura

- Jumat, 9 September 2022 | 15:48 WIB
Arus lalu lintas di Bundaran Kartasura, Sukoharjo terpantau padat, sore ini  (SMSolo/tangkapan CCTV Dishub Sukoharjo)
Arus lalu lintas di Bundaran Kartasura, Sukoharjo terpantau padat, sore ini (SMSolo/tangkapan CCTV Dishub Sukoharjo)

SOLO, suaramerdeka-solo.com - Info lalu lintas Solo, berbagai jenis moda transportasi, termasuk kendaraan berat truk dan bus mulai menumpuk di Bundaran Kartasura, Sukoharjo, Jumat (9/9/2022) sore ini.

Pantauan dari CCTV Dishub Sukoharjo sekitar pukul 15.05-15.25 WIB, arus padat kendaraan terutama dari arah barat dan selatan, pada simpang jalan raya Solo-Semarang tersebut.

Baca Juga: Info Lalu Lintas Solo. Catat, Dua Jembatan Jurug Ditutup Mulai 18 September 2022

Beberapa kali kendaraan terlihat menumpuk di bundaran, namun tak lama para pengendara itu kembali bergerak. Kejadian tersebut berulang-ulang terjadi.

Hanya sesekali waktu, laju kendaraan di bundaran tersebut berlangsung lancar.

Berbagai kendaraan dari arah Boyolali, terlihat susul-menyusul muncul. Demikian pula arus lalu lintas mulai meningkat dari arah selatan, Klaten atau Yogyakarta.

Baca Juga: Mayat Terbakar Tanpa Kepala dan Tangan di Pantai Marina Diduga ASN Pemkot Semarang

Suasana arus relatif padat di bundaran Kartasura, juga terpantau hampir sama di daerah Simpang Ngasem.

Kendaraan-kendaraan seperti mobil pribadi dan truk, sebagian berasal dari gerbang tol Kartasura yang terletak hanya beberapa kilometer dari Simpang Ngasem.**

Editor: Setyo Wiyono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pabrik Plastik di Grogol Sukoharjo Terbakar

Minggu, 19 Maret 2023 | 07:49 WIB

Siswa SMPN 1 Grogol Kesurupan di Dalam Kelas

Sabtu, 18 Maret 2023 | 12:51 WIB
X