Klaten, suaramerdeka-solo.com – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III di Desa Kecemen, Kecamatan Manisrenggo, Klaten akan melakukan betonisasi jalan dan pembangunan talud.
TMMD dibuka Bupati Klaten Sri Mulyani di Lapangan Desa Kecemen, Manisrenggo, Selasa 11 Oktober 2022. Tampak hadir antara lain Wakil Bupati, Forkopimda Klaten, Kepala OPD, TNI/Polri dan aparat Desa Kecemen.
‘’Sasaran pokok TMMD Sengkuyung III meliputi betonisasi jalan sepanjang 605 meter, lebar 3 meter, tebal 15 cm dan pembangunan talud sepanjang 985 meter, lebar 40 cm dan tinggi 1 meter,’’ kata Perwira Pelaksana Kapten Cba Budiyono.
Baca Juga: TMMD Sengkuyung Tahap III Kodim Sukoharjo Digelar di Desa Jati Kecamatan Gatak
Masih terbatasnya akses jalan antar desa yang menghambat akses pertanian dan perekonomian menjadi alasan dipilihnya Kecemen sebagai lokasi kegiatan bertema “TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI” itu.
‘’Selain sasaran fisik, ada sasaran non fisik yakni pelayanan posyandu, penyuluhan posbindu, penyuluhan stunting, dan pelayanan KB Kesehatan. TMMD dilaksanakan 11 Oktober hingga 9 November 2022,” ujar Budiyono.
Dia menambahkan, setiap hari ada 110 orang terdiri atas 40 personel TNI, ditambah 3 personel Polri, 2 orang teknisi, 5 aparat desa, dan 60 dari warga masyarakat akan bekerja bakti membangun desa.
Baca Juga: TMMD Sendangmulyo Wonogiri Ditutup di Puncak Kraguman, Selesaikan Jalan Beton 1.550 Meter
Bupati Sri Mulyani berharap, TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2022 selama 30 hari akan berjalan lancar dan sukses. Dia mengapresiasi semua komponen yang membantu masyarakat membangun desa melalui Program TMMD.
“Saya harap, melalui TMMD, soliditas dan sinergitas antara TNI, Polri, Pemda, dan masyarakat dapat terjalin erat. Momentum TMMD menjadi sarana mempererat rasa kesatuan, kebersamaan, dan gotong-royong membangun bersama,’’ tegas Sri Mulyani.
Dalam upacara pembukaan TMMD, Bupati Sri Mulyani menyerahkan alat kerja kepada TNI tanda dimulainya TMMD.**
Artikel Terkait
TGIPF Ungkap Fakta Kekuatan Dibalik Pertandingan Arema vs Persebaya Digelar Malam Hari
Info lalu Lintas Solo: Sopir Mengantuk, Truk Tabrak Median Jalan dan Tiang Lampu di Depan Mapolres Boyolali
Livoli Divisi Utama 2022: Akui Kalah Pengalaman, Vita Bertekad Tundukkan TNI AL
Mau Tahu Kapan Hari Libur dan Cuti Bersama Tahun 2023? Ini Waktunya
Usai Kasasi Dikabulkan, Pemkot Solo Didorong Lanjutan Revitalisasi Sriwedari