KARANGANYAR, suaramerdeka-solo.com - Jalur lalu lintas di ruas Jalan Lawu kawasan Palur, Karanganyar direkayasa lagi untuk mengurai kepadatan lalu lintas, selama proses perbaikan Jembatan Jurug B.
Info Lalu Lintas Solo, mulai Rabu (12/10), Lajur sepeda motor dipisah dengan Lajur mobil, truk dan kendaraan roda empat ke atas lainnya.
Dari titik di sisi barat fly over Palur, dipasang water barrier untuk memisah Lajur kendaraan roda dua dan roda empat, hingga titik menjelang akses masuk Jembatan Jurug C.
Baca Juga: Info Lalu Lintas Solo: Macet Parah, Hindari Jalur Ini
Kendaraan roda empat dari arah timur (Karanganyar) diarahkan melalui jalur bawah fly over Palur. Sedangkan kendaraan roda dua dari arah timur diarahkan masuk ke fly over.
Pemisahan Lajur hanya berlaku untuk arus lalu lintas dari timur ke barat. Sedangkan lalu lintas dari arah barat ke timur masih sama seperti sebelumnya.
KBO Satlantas Polres Karanganyar Iptu Anggoro Wahyu Setyabudi mengatakan, pemisahan Lajur dilakukan agar tidak ada rebutan jalan antara kendaraan roda dua dan empat.
Baca Juga: Info Lalu Lintas Solo: Kemacetan di Jurug, Petugas Memecah Kepadatan di Sekarpace
"Untuk mobil, meski pelan-pelan, tapi terus berjalan. Tidak berebutan dengan sepeda motor," katanya.
Untuk memudahkan pengguna jalan memahami kondisi di lapangan, di beberapa lokasi sudah dipasang spanduk penunjuk arah.
"Seperti di mulut fly over sisi timur, dipasang spanduk pemberitahuan soal pemisahan Lajur. mobil diarahkan lewat bawah fly over, sedangkan sepeda motor naik ke fly over. Juga dipasang pembatas, agar mobil tidak naik ke fly over," jelas Anggoro.
Baca Juga: Info Lalu Lintas Solo: Jembatan Jurug Ditutup, Dishub Antisipasi Pengendara Putar Balik
Pada beberapa titik water barrier juga diberi celah untuk sepeda motor yang berada di Lajur mobil, agar bisa masuk ke Lajur kendaraan roda dua.
"Termasuk sepeda motor yang keluar dari gang-gang di sisi selatan jalan, bisa masuk ke Lajur sepeda motor yang sudah disiapkan, lewat beberapa celah water barrier," ujarnya.
Pantauan di hari pertama pelaksanaan, menurut Anggoro, masih ada beberapa sepeda motor yang masuk di Lajur mobil.
Artikel Terkait
Terdampak Penutupan Jembatan Jurug, Rute Batik Solo Trans dan Feeder Dialihkan. Catat Rutenya
Info Lalu Lintas Solo: Jembatan B Jurug Ditutup, Rekayasa Arus Kendaraan Diberlakukan
Info Lalu Lintas Solo: Jembatan Jurug Ditutup, Pemkot Solo Cari Solusi untuk Kendaraan Prioritas
6 Jaksa Disiapkan Tangani Kasus Dugaan Korupsi Bumdes Berjo, 20 Saksi akan Diperiksa
Dipanggil Polisi, Giliran Sekuriti Rumah Lesti Kejora Mangkir
Meme Stupa Candi Borobudur: Sidang Perdana, Jaksa Jerat Roy Suryo dengan Tiga Dakwaan