WONOGIRI, suaramerdeka-solo.com - Bupati Wonogiri Joko 'Jekek' Sutopo Raih Anugerah Dwija Praja Nugraha, di Marina Convention Center Semarang, Sabtu (3/12). Penghargaan itu diberikan oleh ketua PGRI Jateng Muhdi.
Acara peringatan HUT ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional itu juga dihadiri Presiden RI Joko Widodo.
Penghargaan Dwija Praja Nugraha itu diberikan kepada para kepala daerah yang mempunyai komitmen tinggi dalam membangun pendidikan, profesionalitas, kesejahteraan guru, dan PGRI.
Baca Juga: Siaran TV Analog Dihentikan, STB Langka dan Harganya Melejit
Bupati Wonogiri Joko 'Jekek' Sutopo mengatakan, penghargaan itu menjadi pelecut semangat Pemkab Wonogiri dalam meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).
Pihaknya juga berterima kasih dan mengapresiasi semua guru yang telah membangun kualitas pendidikan.
Baca Juga: Tabrak Truk yang Berhenti Ganti Ban, Warga Temanggung Tewas
Dia mengungkapkan, Pemkab Wonogiri telah berupaya memajukan pendidikan melalui berbagai kebijakan.
Antara lain menerapkan program sekolah gratis, memberikan seragam sekolah gratis serta membagikan bantuan untuk mahasiswa dan pemuda berprestasi.
Baca Juga: Prediksi Belanda vs Amerika Serikat. Belanda On Fire, Amerika Terancam Kehilangan Pulisic
Artikel Terkait
DPR Setujui Laksamana Yudo Margono Panglima TNI
Kemenangan Hampa Kamerun dan Uruguay di Piala Dunia Qatar
Prediksi Belanda vs Amerika Serikat. Belanda On Fire, Amerika Terancam Kehilangan Pulisic
Pemkab Karanganyar Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur
Aklamasi, Nur Sholikin Kembali Nakhodai NPCI Kota Semarang
Polda Jateng Siapkan Tim Urai dan Jamin Lalu Lintas Solo Lancar, Saat Resepsi Kaesang-Erina
Praporprov Voli Jateng: Tim Putri Solo Juara, Skuad Putra Runner Up