SOLO, suaramerdeka-solo.com - Pemkot Solo kembali menyiapkan penyelenggaraan Car Free Night (CFN) di Jalan Slamet Riyadi, guna merayakan malam pergantian tahun pada Sabtu (31/12/2022) malam.
Acara tersebut sudah dua tahun vakum, lantaran mengganasnya kasus Covid-19.
“CFN akan kami adakan lagi tahun ini. Di Jalan Slamet Riyadi. Nanti yang mengurusi teknisnya Dinas Perhubungan (Dishub),” ungkap Wali Kota Gibran Rakabuming Raka.
Baca Juga: Sidak di Pasar Gede, Tim JKPD Solo Temukan Mie Basah dan Kerupuk Terindikasi Mengandung Rhodamin
Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) juga akan dilibatkan untuk menggelar panggung hiburan. “Kami juga menyiapkan kembang api untuk memeriahkan malam pergantian tahun nanti. Ada panitia khusus yang menanganinya.”
Adanya pesta kembang api tersebut, lanjut Wali Kota, menjadikan Pemkot melarang pengunjung CFN menyulut petasan di lokasi malam bebas kendaraan bermotor itu. “Kalau kembang api boleh, tapi petasan jangan,” tandas Gibran.
CFN terakhir digelar pada 2019 di Jalan Slamet Riyadi dan Jalan Jenderal Sudirman. Saat itu sejumlah panggung hiburan juga disiapkan Pemkot, untuk menampilkan pertunjukan seni.
Baca Juga: 'Nagih Janji Cinta', Percintaan Berbalut Komedi Beraroma Solo. Tunggu 17 November 2022
Warga juga dilarang menyulut kembang api dan petasan dalam CFN tersebut. Sebagai gantinya mereka diajak memukul gong dan membunyikan mainan tradisional othok-othok.
Terpisah Kepala Dishub, Taufiq Muhammad, membenarkan jika persiapan CFN tengah dimatangkan Dishub bersama instansi terkait lain. “Kami masih menyiapkan konsepnya,” jelas dia.
Beberapa hal terkait CFN yang terus dibahas adalah penyediaan kantung parkir kendaraan pengunjung, waktu sterilisasi Jalan Slamet Riyadi, maupun hiburan yang akan ditampilkan di panggung.
Artikel Terkait
Prancis Vs Maroko: Singa Atlas Kandas, Les Bleus Ulang Sejarah ke Duel Puncak Piala Dunia
Warga Grobogan Tewas di Ngadirojo Wonogiri. Begini Kronologisnya
Mortir Temuan Dua Bocah di Dukuh Giring Boyolali, Akhirnya 'Dueeerrr...'
Gunung Anak Krakatau Erupsi, Masuk Status Siaga
Jelang Final Piala Dunia 2022, Prancis Dihantui Kutukan Juara Bertahan yang Sudah Bertahan Selama 60 Tahun!