Netizen Geram dan Buru Akun Medsos Penghina Presiden Jokowi dan Ibu Negara, Apa Kata Gibran?

- Rabu, 18 Januari 2023 | 12:22 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menanggapi unggahan di media sosial yang memasang foto editan menghina Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana. (SMSolo/tangkapan layar twitter)
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menanggapi unggahan di media sosial yang memasang foto editan menghina Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana. (SMSolo/tangkapan layar twitter)

SOLO, suaramerdeka-solo.com - Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana kembali menjadi bahan meme yang dianggap warganet sangat keterlaluan.

akun twitter @TuakBeer_United mengunggah sebuah akun media sosial Smithy Jansen yang menunggah gambar yang cenderung menghina dan melecehkan Presiden dan Ibu Negara.

"Sepertinya si Jansen ini pengen viral. Bantu RT ke pak @DivHumas_Polri atau @aduankonten Boleh benci tapi jangan kebablasan...bantu RT yaaa," tulis @TuakBeer_United dikutip suaramerdeka-solo.com pada Rabu (18/1/2023).

Baca Juga: PDAM Kota Solo Buka Lowongan, Ini Formasi yang Dibutuhkan. Buruan Daftar!

Netizen yang gerah segera memburu pemilik akun Smithy Jansen. Namun mereka menyebutkan bahwa foto profil yang ada di akun tersebut merupakan foto profil orang lain.

"Yang ada di foto profil itu bukan foto asli dia. Foto aslinya sudah dia hapus dan diambil foto orang lain," tulis @TuakBeer_United menambahkan.

Baca Juga: Putri Candrawathi Dituntut Hari Ini, Ini Harapan Keluarga Brigadir J

"Duhhh...ibu negara sendiri dilecehkan...ini sangat BIADAB. @CCICPolri @DivHumas_Polri JANGAN SMPAI RAKYAT duluan menemukan mereka," ancam salah satu akun menanggapi.

Di satu sisi banyak warganet yang tidak tega menyebarkan foto-foto tersebut karena dianggap sangat menghina dan merendahkan Presiden Jokowi serta Ibu Negara Iriana.

Baca Juga: Sebut Presiden Jokowi Firaun, Cak Nun Minta Maaf dan Mengaku Kesambet!

"Kelewatan nih org, jujur aja gga tega memviralkan foto2 ini diatas, smoga pihak @DivHumas_Polri @CyberPolri @ListyoSigitP menangkap yansen," timpal netizen lainnya.

"Menyakitkan, Kepala Negara itu simbol Negara yang dilindungi UU dan Hukum, tapi dia begitu jahatnya ya, tolong lenyapkan satu orang ini aja karena ni sudah ketahuan otaknya," uajr warganet.

Baca Juga: Ngeyel! Camat Bulu Cegat Truk Pengangkut Galian C

Dalam foto yang diunggah tersebut terdapat sejumlah foto editan, ada seekor babi dengan wajah Presiden Jokowi. Selain itu ada juga Ibu Negara Iriana dengan tubuh seksi dan mengandung unsur pornografi.

Hingga Rabu (18/1/2023) unggahan ini telah dilihat sebanyak 129,5 rb dan 825 retweet. Lalu bagaimana reaksi putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka?

Halaman:

Editor: Heru Susilo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

13 Pengacara Bambang Tri Mulyono Mundur

Selasa, 21 Maret 2023 | 15:44 WIB

Jelang Pemilu, PKB Solo Siapkan 150 Hacker Muda

Selasa, 7 Maret 2023 | 14:56 WIB
X